Senin, 04 Juli 2016

Seminar Anak Berkebutuhan Khusus

Seminar Anak Berkebutuhan Khusus merupan salah satu rangkaian acara yang diselenggarakan oleh BEM Psikologi Universitas Gunadarma. Acara yang dinamakan PIASE ini mengangkat tema "Keterbatasan Bukan Batasan". Acara seminar yang diselenggarakan di Auditorium Universitas Gunadarma tersebut membahas mengenai perlindungan anak khususnya pada anak berkebutuhan khusus. 

Pada acara seminar tersebut kami diperingati untuk berhenti menggunakan istilah kebutuhan khusus sebagai jokes sehari-hari dan kami juga diajarkan untuk bisa menumbuhkan rasa empati terhadap teman-teman yang berkebutuhan khusus. Selain itu, orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus juga diimbau untuk membawa anaknya untuk bersosialisasi dengan lingkungan sekitar, sehingga anak bisa mengenal lingkungan sekitarnya.

Menurut salah satu narasumber, anak berkebutuhan khusus sangat rentan mengalami kejahatan seksual. Entah itu dari lingkungan keluarga, maupun dari pihak Therapist. Oleh karena itu kita harus lebih peka terhadap masalah ini.

Sebagai penutup, Bapak Sirait selaku ketua KOMNAS Perlindungan Anak memberi kutipan sebagai berikut, "Anak adalah amanah, anak membutuhkan perlindungan karena dia adalah amanah, anugerah, dan titipan Tuhan, sekali pun dia berkebutuhan khusus."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar